Sabtu, 20 Agustus 2016

cara membuat cover buku

kali ini saya mencoba membuat desain sampul buku dengan menggunakan software coreldraw. Langsung saja dibuka corelnya kemudian kita ubah dulu unit di property dengan centimeter, seperti gambar dibawah ini :

Setelah itu kita atur ukuran kertas nya, untuk ukruan saya beri 29.5 cm x 21.0 cm


Setelah itu kita atur untuk layoutnya, pilih menu view kemudian pilih Guidelines Setup
Di Option pilih preset, user defined presets kemudian atur margin, coloum dan distance apart nya.
 Kalau sudah klik Apply Preset, klik OK. Kemudian akan tampil seperti ini :

Silahkan membuat desainnya sesuka hati, misalnya seperti ini (ini hanya sekedar contoh saja) :



Sumber: http://www.bianbiun.com/2012/09/cara-membuat-desain-sampul-dengan.html

membuat desain undangan dengan corel draw


Untuk membuat Undangan Lipat dua seperti di atas, bahan-bahan yang perlu di persiapkan adalah :
  1. Komputer/Laptop dengan spesifikasi Baik
  2. Program Corel Draw versi berapa saja
  3. Photo Prewedding/ Photo berdua dengan pasangan
  4. Ornament : Wedding Icon, Wedding love birds on the flowers, Basmallah.
  5. Font : Dolce Vita Heavy, Jellyka Saint Andrews Queen, Vani, Arial, Veron Extra, Ballroom Waltz, Arual.

Langkah pertama, buka program Corel Draw seperti biasa melalui short cut atau dari Start.
Setelah terbuka, pilih New Blank Document, disini saya menggunakan Corel Draw X6, Jika tidak ada Corel Draw X6 anda boleh menggunakan versi berapa saja, hanya tampilan interfacenya saja yang berbeda.
Setelah anda memilih New Blank Document, langkah selanjutnya adalah meng konfigurasi bagian dokumen dengan kriteria sebagai berikut (ikuti langkah-langkah pada gambar)
Setelah konfigurasi dokumen selesai, sekarang saatnya kita berkereasi dengan Corel Draw.
Pertama Buatlah kotak persegi empat dengan ukuran berapa saja dengan menggunakan Rectangle tool seperti pada gambar berikut :
Setelah kotak telah di buat. Sekarang ubah ukuran kotak tersebut dengan ukuran yang sama dengan halaman lembar kerja kertas A4. Caranya klik pada halaman kosong kertas A4 lalu lihat pada bagian ukuran Unit kertasnya, secara default ukuran Kertas A4 adalah dengan lebar 29.7 cm dan tinggi 21.0 cm
Klik atau seleksi kotak yang telah di buat tadi, lalu masukan ukuran unitnya seperti pada gambar berikut 
Setelah itu tekan tombol Enter, maka hasil kotak tersebut akan sama dengan ukuran kertas A4.
Langkah selanjutnya, membagi dua ukuran kotak nya dengan cara seleksi/klik kotak tersebut lalu masukan/tambahkan operator pembagian / di  satuan unitnya pada lebar/panjang ukuran seperti pada gambar dibawah ini
Setalh itu tekan tombol enter, maka akan Nampak seperti berikut :
 Langkah berikutnya, ubah posisi kotak tersebut ke kiri dengan cara menggesernya sampai benar-benar pas.
Langkah berikutnya buatlah Guideline dengan cara drag & drop menariknya dari samping kiri hingga posisi tengah, seperti pada gambar dibawah ini :

Guideline ini berfungsi sebagai acuan garis lipatan, karena kita akan membuat Undangan dengan Lipat dua untuk itu saya akan gunakan guideline ini di posisi tengah.
Langkah berikutnya adalah membuat duplikasi kotak rectangle yang dikiri dengan cara copy paste atau duplikat, lalu posisikan kotak tersebut di posisi kanan, seperti pada gambar di bawah ini
Setelah pengaturan kertas lipat dua, sekarang berkereasilah dengan petunjuk penempatan Ornament dan Font seperti berikut :
Jika anda kesulitan mendapatkan font dan ornamentnya, anda bias download di Internet atau di cakarmedia.blogspot.com. akan tetapi cakar media sudah menyertakan bahan-bahannya satu paket dengan modul ini.
Pastikan Undangan yang anda buat hasil akhirnya seperti pada gambar dibawah ini :
Untuk namanya tinggal disesuaikan saja dengan nama anda dan pasangan anda..
OK! Langkah berikutnya kita akan membuat bagian dalam Undangan,
Bahan-bahan yang diperlukan adalah photo prewedding yang sudah anda edit di photoshop dan font-font yang sedikit unik.
Pertama masukan terlebih dahulu photo ke dalam dokumen dengan cara meng import gambar
 Setelah itu pilih gambar yang ingin di masukan dengan cara browser pada direktori di Komputer anda.
Aturlah dengan cara drag & drop gambarnya dari posisi pojok kiri atas hingga kanan pojok bawah hingga terbentuk seperti ini :
 Langkah berikunya adalah berkereasi dengan font dan ornamentnya, buatlah dengan selera anda atau dengan mengikuti panduan dibawah ini :
Untuk lebih lengkkapnya bisa dilihat video berikut :

Sumber : http://cakarmedia.blogspot.co.id/2015/04/cara-membuat-undangan-pernikahan-elegan.html


cara membuat logo tutwuri handayani dengan corel draw


Proses Menggambar Logo :
1.   Gambar garis lurus tegak untuk titik tengah gambarnya
2.   Kemudian gambar bagian atas logo dengan Berzier Tool (gambar setengahnya saja karena akan di mirror nanti)
3.   Sempurnakan garis-garis yang lurus agar bisa melengkung dengan menggunakan Shape Tool
4.   Kemudian buat pola yang berbentuk daun dan pasang ke dalam logo
5.   Buat sayapnya dengan Berzier Tool dan sempurnakan dengan Shape Tool
6.   Lanjutkan menggambar hingga setengah bagian logo selesai
7.   Setelah itu gunakan mirror dengan membuka Menu Window > Dockers > Transformation > Scale. Kemudian akan muncul kotak di sebelah kiri dan gunakan effect mirror.
8.   Kemudian buat buku yang ada di bawah logo
9.   Kemudian gambarlah bagian dalam logo yang berisi daun (bisa mengcopy dari yang tadi). Dan gambar bentuk yang ada di dalam logo dengan menggunakan Berzier Tool dan Shape Tool
10.          Buat segi lima yang mengelilingi logo
11.          Edit agar segi lima tersebut bisa melengkung dengan menggunakan Shape Tool
12.          Logo telah selesai dibuat. 
Untuk lebih lengkapnya bisa dilihat video berikut


Sumber : http://returnme-7.blogspot.co.id/2012/05/langkah-langkah-membuat-logo-tut-wuri.html


Cara membuat stempel sederhana dari corel draw

Cara Membuat Stempel dengan menggunakan Corel draw – Coreldraw adalah aplikasi yang cukup tepat untuk membuat berbagai macam desain, tak terkecuali desain – desain sederhana seperti stempel. Untuk kali ini saya akan bahas mengenai contoh desain stempel sederhana 1 warna dengan menggunakan corel draw.

Cara Membuat Stempel dengan menggunakan Corel draw
Contoh Stempel (Asal Bikin)

Cara Mudah untuk membuat stempel dengan corel draw


Desain stempel 1 warna yang saya maksud adalah sebuah stempel yang hanya memiliki / nanti pas jadinya hanya mengeluarkan 1 warna entah itu merah, biru atau warna lainnya namun yang jelas 1 warna. Nah untuk desain yang semacam ini, kalau kita buat desainnya kita tidak harus menyesuaikan dengan warna outputnya, kita cukup desain dengan warna hitam saja, ntar kalau udah jadi tinggal proses finishingnya saja yang menyesuaikan.  Baca juga >> Cara Membuat desain Nota

Kali ini kita akan membuat contoh stempel bulat, stempel yang biasa kita temui di kalangan masyarakat dan dalam berbagai bidang. Karena stempel bulat jenis ini sangat sering ditemui dan banyak orang yang mungkin belum tahu tentang cara membuatnya.

Pertama bukalah aplikasi corel draw dan buatlah dokumen baru.
Kemudian buatlah sebuah lingkaran dengan menggunakan Ellipse Tool , pada contoh ini saya menggunakan ukuran 45 x 45 mm. Kemudian setelah itu contourlah lingkaran tersebut 1 mm ke dalam. Kemudian anda bisa break contour tersebut sehingga bisa menjadi 2 objek. Setelah itu anda tinggal mengatur tebal tipisnya lingkaran tersebut

cara membuat stempel sederhana

Setelah itu anda bisa membuat lingkaran lagi yang ukurannya lebih kecil lagi. Kalau pada contoh ini saya membuat ukurannya 29x29 mm dan setelah itu taruhlah di center (posisi tengah). Kemudian anda bisa menambahkan dua buah garis (buat dengan pen tool kemudian taruhlah di bagian tengah juga)


Untuk tebal outline saya menggunakan tebalnya 0.4 mm, untuk mengatur tebal outline anda bisa klik objeknya kemudian tekan F12 (ntar akan muncul sendiri pengaturannya)

Setalah itu buatlah sebuah teks yang anda ingin kan nah kurang lebih previewnya seperti dibawah



properties paragraph formatting untuk teks blogger

properties paragraph formatting untuk teks cara master
properties paragraph formatting untuk teks cara master


Pada contoh diatas saya sudah memberikan petunjuk dimana point yang cukup penting untuk anda perhatikan untuk membuat agar bisa sesuai dengan gambar diatas. Untuk membuat bintang anda bisa menggunakan Star Tool, kemudian untuk membuat teks melingkari lingkaran anda bisa menggunakan fix text to path ( melalui menu text). Kemudian untuk mengatur jarak antar karakter teks bisa menggunakan Paragraf Formattting (melalui menu text).

nah kalau anda bisa mengatur semua pengaturannya sesuai dengan apa yang sudah tertera di gambar gambar diatas Insya Alloh anda bisa mempraktekkannya.

sebagai tambahan saya juga melampirkan video tutorial untuk menambah referensi lainnya :

Sumber : http://www.cara-master.com/2016/01/cara-membuat-stempel-dengan-menggunakan.html



cara membuat bros dari kain perca

Bagi para wanita muda yang memakai jilbab, tentu tidak akan lengkap tanpa hiasan bros sebagai Aksesoris Jilbab. Tetapi terkadang kita sulit memilih bros yang cocok dengan selera kita. Tidak perlu khawatir, kita bisa membuat bros sesuai keinginan kita dengan sangat murah, dan tentu penuh kreativitas.

Punya banyak kain perca yang tak terpakai? jangan dibuang dulu. Kain perca ini bisa kita sulap menjadi barang-barang yang cantik dan indah. Bisa kita manfaatkan untuk membuat bros yang cantik dan tentu murah. Dengan sedikit kreativitas dan olah tangan menghasilkan kerajinan tangan yang cantik dan bernilai jual.

Bagaimana cara membuatnya? berikut langkah-langkah memanfaatkan kain perca untuk kerajinan tangan.

Cara Membuat Bros Bunga Dari Kain Perca


1. Pertama, kita siapkan alat dan bahan, yaitu :
  •     kain perca katun
  •     gunting
  •     jarum pentul
  •     jarum jahit
  •     benang
  •     kancing
  •     peniti bros
Membuat Bros Bunga Dari Kain Perca

2. Kemudian kain perca tersebut digunting membentuk kotak, ukurannya kira2 5cm sebanyak 10 lembar



3. Potongan perca dilipat 2 membentuk segitiga, kemudian tiap sudut bawahnya dilipat ke atas, biar lebih jelas perhatikan tahapan-tahapannya seperti tampak pada gambar di  bawah ini








4. Lalu lipatan kain perca tersebut kita tusuk dengan jarum pentul agar bentunya gak berubah


5. Kita gunting ujung lipatannya..



6. Selanjutnya kita tusuk lipatan perca-nya, hingga terangkai 10 lipatan perca





7. Lalu matikan ikatannya hingga lipatan perca pertama bertemu dengan lipatan perca terakhir yang dirangkai. Jadi deh... tinggal dirapikan, diberi kancing tengahnya dan peniti bros di belakangnya.





Ini penampakan brosnya setelah jadi:




contoh kerajinan dari bahan bekas


Hampir setiap manusia setiap harinya pasti memproduksi sampah dengan beraneka ragam sampah yang dibuang begitu saja. Ada sampah botol, plastik, kaleng, kaca, dan masih banyak lagi. Padahal jika mereka mau berpikiran kreatif, mereka dapat menjadikan barang-barang bekas tadi menjadi barang-barang yang bagus dan bermanfaat.
Berikut contoh-contoh kerajinan tangan yang terbuat dari berbagai macam barang bekas yang pastinya mudah untuk dibuat.

Kerajinan Tangan Dari Bahan Botol Bekas

Sampah botol bekas
www.eocommunity.com
Botol merupakan tempat untuk menampung air, tetapi jika air yang di dalamnya sudah habis biasanya langsung dibuang begitu saja, entah itu dibuang ke tempat sampah atau dibuang sembarangan di tengah jalan atau di tempat umum. Dengan sedikit ilmu kreatifitas yang kamu miliki, botol-botol bekas tadi dapat kamu sulap menjadi barang-barang yang sangat bermanfaat.

Botol yang Menjadi Pot Tanaman

pot bunga dari botol bekas
denys-fajar.blogspot.com
Botol-botol yang sudah tidak terpakai kebanyakan terbuang begitu saja, jangan langsung dibuang! Ikuti metode berikut agar botol-botol tadi menjadi barang-barang yang berguna.
Siapkan:
  • Botol minum plastik yang besarPemotong
  • Kuas cat
  • Lem perekat
  • CD (Compact Disk)
  • Cat (warnanya sesusai selera)
Cara membuatnya:
  1. Potong terlebih dahulu botol minum yang besar tepat pada bagian tengahnya. Kemudian ambil bagian kepalanya yang akan dijadikan pot tanaman.
  2. Lepas tutup botol, kemudian tempelkan CD tepat pada mulut botol. Rekatkan dengan lem perekat yang kuat.
  3. Hias Botol pot tadi dengan warna yang kamu inginkan.
  4. Isi botol tersebut dengan tanaman dan tanah.
Cukup mudahkan dalam membuatnya? Bagaimana dengan bagian bawah sisa dari potongan botol tadi? Jangan langsung dibuang, itu masih bisa dimanfaatkan kok.
pot bagian bawah dari botol bekas
www.satujam.com
Bagian bawah dari botol yang dipotong tadi masih bisa dimanfaatkan untuk dijadikan pot kecil juga kok. Tinggal di hias langsung saja sesuai selera.

Bingkisan Dari Botol Bekas

kotak bingkisan dari botol bekas
debrianruhut.blogspot.com
Selain dapat dijadikan pot, bagian bawah dari botol juga dapat dijadikan bingkisan hadiah yang menarik. Isinya pun barang-barang yang kecil saja tidak usah besar-besar mengingat volume dari botol tersebut tidaklah cukup besar.

Boneka Lucu Dari Botol Plastik Elastis

Kerajinan Tangan dari Barang Bekas
kerajinantangansip.blogspot.com
Botol-botol bekas yang berbahan elastis seperti botol bekas pewangi pakaian, atau botol pembersih lantai, botol bekas oli kendaraan dan masih banyak lainnya dapat dijadikan sebuah karya seni yang bagus. Kamu dapat mengubah botol-botol bekas tersebut menjadi sebuah kerajinan tangan boneka yang lucu dengan berbagai macam karakter hewan yang unik.
hiasan rumah dari botol bekas
www.jualbouquet.com
Hal ini dapat mengurangi pengeluaran dana untuk pembelian mainan untuk anak-anak kamu. cukup dengan mengkreasikan botol-botol bekas tadi dengan bentuk yang diinginkan. Jangan lupa untuk menyeseuaikan dengan ukuran botol yang akan dijadikan kreasi seni.

Kerajinan Tangan Dari Koran Bekas

koran bekas
santrigaul.net
Bagi kamu yang sudah lama berlangganan koran, pastinya koran-koran tadi akan menumpuk di rumah dan kamu tidak tahu apa yang harus dilakukan dengan tumpukan koran dari zaman yang lampau. Kebanyakan orang pastinya berpikir untuk menjualnya kepada orang yang membutuhkan, padahal jika kamu memiliki ide yang kreatif koran-koran bekas tadi dapat disulap menjadi barang-barang yang bermanfaat.

Pot Tanaman Dari Koran

pot bunga dari koran
www.satujam.com
Jangan langsung membayangkan koran yang berbentuk seperti pot, koran-koran ini hanya menjadi penghias dari pot tersebut. Caranya cukup mudah, gulunglah koran dengan jumlah yang cukup banyak dan dengan panjang yang disesuaikan dengan ukuran pot. Kemudian tempel satu persatu pada dinding pot, jika sudah tertempel semua silahkan nikamati keindahan dari pot tersebut.

Wadah Dari Koran Bekas

wadah dari koran bekas
www.bintang.com
Siapa sangka, jika kamu memiliki kekreatifitas yang tinggi, kamu dapat membuat sebuah wadah yang bagus terbuat dari koran. Hal ini menunjukkan bahwa kamu memiliki nilai seni yang tinggi dan kreatifitas yang luas. Cukup dengan menggulung-gulung kertas koran dengan ukuran yang beragam kemudian disatukan menjadi sebuah wadah yang bagus.

Sandal Dari Koran Bekas

sandal dari koran bekas
www.bintang.com
Koran-koran yang sudah tidak terpakai, jika jatuh ke tangan yang mampu mengkreasikan segala sesuatu yang sudah tidak dapat dimanfaatkan akhirnya menjadi bermanfaat lagi. Sandal pun dapat dibuat juga dari koran. Selama ini mungkin kita berpikir bahwa sandal terbuat dari karet, atau bahan yang keras lainnya. Tetapi yang ini berbeda, sandal yang ini terbuat dari bahan koran yang sudah tidak terpakai alias bekas yang kemudian di daur kembali dan jadilah sepasang sandal yang keren.

Kerajinan Tangan Dari Kardus Bekas

kerajinan tangan dari kardus
www.satujam.com
Kardus merupakan pembungkus benda-benda yang keras agar tidak rusak ketika sedang dalam masa pengiriman. Tetapi ketika isi dari kardus itu sudah dikeluarkan atau habis pastinya menjadi tidak terpakai dan dibuang begitu saja. Jangan langsung dibuang, berikut kerajinan tangan dari kardus yang tidak kalah menarik dengan kerajinan tangan lainnya.

Celengan Dari Kardus Bekas

celengan minimalisdari kardus
www.bintang.com
Apakah kamu sedang mencari celengan yang minimalis dan menarik? Kamu bisa menggunakan kardus yang ada di rumah kamu untuk menjadikannya sebuah celengan yang minimalis dan ekonomis. Dengan sentuhan tangan-tangan yang kreatif, kardus bekas tadi dapat disulap menjadi celengan yang bagus.

Burung Hantu Dari Kardus Bekas

burung-hantu-dari-kardus-bekas
www.satujam.com
Hiasan rumah tidak harus beli ke toko hiasan pernak-pernik. Jika kamu mempunyai kemampuan dalam kerajinan tangan, kamu dapat menyulap kardus bekas menjadi hiasan rumah yang indah seperti hiasan burung hantu dari kardus bekas. Hasilnya pun sangat memuaskan dan sangat bagus untuk dijadikan hiasan rumah.

Rumah Kucing Dari Kardus

Miniature-rumah-kucing-dari-kardus
blogoinformasi.com
Kamu punya kucing di rumah? Apakah kucing kamu suka tidur sembarangan? Jika kamu bingung bagaimana cocoknya tempat untuk istirahat hewan peliharaan kesukaanmu itu, kamu bisa membuatkannya rumah yang indah dari bahan kardus. Hasilnya, kucingpun senang mempunyai rumah yang indah dan nyaman hasil dari karya seni dari sang majikannya yang kreatif.

Kerajinan Tangan Dari Kain Perca

kain perca
artenergic.blogspot.com
Kerajinan tangan dari kain perca sangatlah menarik, perbedaan antara kain perca dengan kain flanel adalah jika kain flanel merupakan kain yang masih baru dibeli dari toko, sementara kain perca merupakan kain bekas dari kain flanel tersebut.
Di tempat para penjahit biasanya kain yang sudah bekas dibuang begitu saja dengan alasan sudah tidak bisa dimanfaatkan. Eits tunggu dulu, kain sisa dari potongan-potongan dari kain flanel masih bisa dimanfaatkan kok.

Bros Lucu Dari Kain Perca

kerajinan tangan kain perca
www.bikinpinter.com
Di tangan orang yang kreatif, sisa-sisa dari kain perca dapat dijadikan menjadi barang yang menarik, salah satunya adalah bros dari kain perca. Sisa dari potongan kain dan digunakan kembali untuk dapat membuat berbagai macam bros yang lucu dan menarik. Bagi para perempuan yang gemar menggunakan bros pasti akan langsung tertarik untuk mencoba membuat bros dari kain perca ini.

Boneka Dari Sisa Kain Perca

Kerajinan Tangan Dari Kain Perca
kerajinantangansip.blogspot.com
Potongan-potongan kain dapat disatukan kembali yang kemudian dapat digunakan untuk membuat sebuah boneka yang lucu. Walaupun memiliki warna yang berbeda-beda, tetapi disitulah yang menjadikan boneka itu menjadi menarik dan nyaman untuk dijadikan hiasan di ruangan keluarga.

Sandal Hias Dari Kain Perca

kerajinan-sandal-kain-perca
pondokibu.com
Sisa-sisa dari kain flanel juga dapat dijadikan sebagai hiasan pada alas kaki kamu. Dengan menjadikan kain perca sebagai tali dari sandal dengan hiasan bunga diatas tali tersebut menjadikan sandal tersebut terlihat menarik dan lucu jika kamu mengenakannya. Untuk alasnya tetap berbahan dari karet, agar tidak mudah rusak ketika dipakai untuk berjalan kemana saja.

Kerajinan Tangan Dari Sedotan

Aneka sedotan
supplierbubbledrinks.wordpress.com

Sedotan merupakan alat sederhana yang biasa digunakan untuk mempemudah manusia untuk mengkonsumsi berbagai macam minuman. Jika sedotan sudah selesai digunakan biasanya langsung dibuang, karena sudah terpakai orang lain dan harganya yang murah menjadikan sendotan merupakan barang yang terlalu mudah untuk dibuang begitu saja.
Dengan kemampuan kamu dalam menyulap berbagai macam barang bekas menjadi barang-barang yang bermanfaat dengan nilai seni yang tinggi, barang-barang bekas tadi menjadi sebuah barang yang dapat dijadikan hiasan rumah dan dijadikan nilai investasi yang menggiurkan.

Hiasan Rumah Dari Sedotan

kerajinan-tangan-dari-sedotan-bekas
sarungpreneur.com
Tidak perlu mengeluarkan uang banyak untuk dapat menghias rumah kamu agar terlihat indah. Cukup dengan kreatifitas kamu, kamu dapat membuat sebuah hiasan rumah yang menarik dari sedotan. Sedotan memiliki bentuk yang elastis dan juga warna yang beragam, harganya pun sangatlah murah jika kamu ingin membeli, tetapi jika ingin memanfaatkan yang dari bekas minuman juga tidak masalah.

Bunga Dari Sedotan

bunga dari sedotan
blogoinformasi.com

Bunga merupakan tanaman yang menjadi favoritnya para perempuan. Terkadang bunga yang ditaruh di dalam rumah akan cepat layu karena hanya mendapatkan sedikit cahaya matahari. Untuk itu dibuatlah replika bunga agar awet dan tidak akan layu, salah satu replika bunga yang biasa dibuat adalah dengan bahan dari sedotan. Sedotan dengan bentuk yang panjang dapat dijadikan bunga yang tidak kalah indahnya dengan bunga yang asli.

Dan berikut ini adalah contoh video pembuatan bros dari kain perca



https://www.youtube.com/watch?v=lsCsJAnqUrI


disunting dari http://santrigaul.net/kerajinan-dari-bahan-bekas/
 
TIK dan Prakarya Blogger Template by Ipietoon Blogger Template